Pemerintah Gampong Kota baru Bagikan Sayuran Hidroponik untuk warga
By Admin
07 Januari 2025
Keuchik Gampong Kota baru H. Eddy Erwinsyah, ST membagikan hasil Panen sayuran hidroponik secara gratis kepada warga, kegiatan ini merupakan program Ketahanan Pangan yang dicanangkan Pemerintah Pusat. Kebun Sayur hidroponik ini merupakan kerjasama pemerintah Gampong Kota Baru dengan ibu-ibu Kelompok wanita Tani Kanna Tari Beutari Gampong Kota baru yang Menanam Tanaman Hidroponik berupa pakcoy yang dibagikan secara gratis kepada warga Gampong Kota Baru.
Ketahanan di Desa adalah kondisi terpenuhinya pangan bagi warga gampong yang tercermin dari tersedianya pangan yang cukup baik jumlah mutunya, selain itu harus aman,beragam bergizi , merata dan terjangkau.